Isen MulangKalimantan Tengah

Teken Komitmen Bersama Serap Gabah Petani

26
×

Teken Komitmen Bersama Serap Gabah Petani

Sebarkan artikel ini
Teken Komitmen Bersama Serap Gabah Petani
SEPAKAT: Kepala Dinas TPHP Kalteng, Sunarti usai menandatangani Komitmen Bersama Serap Gabah Petani di di Kantor Pusat Kementan, Jakarta, Kamis (30/1). (Foto: IST)

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) turut serta dalam Rapat Koordinasi dan Penandatanganan Komitmen Bersama Serap Gabah Petani. 

Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng, Sunarti hadir secara langsung melakukan penandatanganan Komitmen Bersama serap gabah petani antara Bulog, Kodam serta Perkumpulan Penggilingan Padi dan Pengusaha Beras Indonesia (PERPADI). 

Penandatanganan tersebut merupakan wujud komitmen bersama dalam memperkuat ekonomi petani. Dalam rapat koordinasi yang dipimpin Menteri Pertanian, Andi Amran ditekankan bahwa pemerintah dalam mencapai swasembada pangan berupaya dalam meningkatkan kesejahteraan petani dengan memaksimalkan penyerapan gabah dan beras dari petani dalam negeri. 

“Acara penandatanganan ini bertujuan untuk memperkuat ekonomi petani, yakni dengan cara meningkatkan hasil pertanian, mengembangkan kelembagaan petani, dan mengolah hasil pertanian menjadi produk bernilai tambah,” ujar Sunarti. 

Adapun topik bahasan pada rakor tersebut antara lain, mengenai penggilingan padi yang merupakan pusat pertemuan antara produksi, pasca panen, pengolahan dan pemasaran gabah atau beras. 

Dimana menjadi mata rantai penting dalam suplai beras nasional yang dituntut untuk dapat memberikan kontribusi terhadap penyediaan beras, baik dari segi kuantitas maupun kualitas demi menuju swasembada pangan 3 (tiga) juta ton. 

“Rakor ini juga membahas mengenai pembentukan posko mitra petani yang bertujuan agar petani dapat mengakses informasi pasar, teknologi, permodalan, dan sumber daya lainnya. Dengan demikian, petani diharapkan dapat meningkatkan produktivitas, efisiensi usaha, dan pendapatan,” tutup Surnati. (fit/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *