Isen MulangKalimantan Tengah

Demplot Kehutanan Dukung Ketahanan Pangan 

38
×

Demplot Kehutanan Dukung Ketahanan Pangan 

Sebarkan artikel ini
Demplot Kehutanan Dukung Ketahanan Pangan
PANEN: Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran saat panen melon di Smart Green House KM 38, belum lama ini. (Foto: IST)

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mendukung ketahanan pangan melalui pemanfaatan demplot kehutanan, berlokasi di Jalan Tjilik Riwut Km 38, Kota Palangka Raya. Demplot kehutanan ini, merupakan lokasi percontohan budidaya berbagai komoditas pangan. 

Kepala Dinas Kehutanan Kalteng, Agustan Saining dalam kesempatannya mengatakan, keberadaan demplot kehutanan telah menjadi pusat pengembangan berbagai jenis tanaman hingga peternakan ikan. 

Pihaknya dalam hal ini akan terus berkomitmen mendukung program ketahanan pangan di daerah tersebut. 

“Hasil dari demplot kehutanan ini tidak hanya mendukung ketahanan pangan masyarakat lokal. Tetapi juga memberikan contoh nyata kepada masyarakat, mengenai pengelolaan lahan yang produktif di kawasan kehutanan,” ucapnya. 

Ia mengharapkan, para petugas maupun masyarakat sekitar termotivasi untuk terus mengembangkan potensi budidaya yang ada di demplot kehutanan.

Selain itu, harapannya agar kolaborasi antara pemerintah, masyarakat dan pihak terkait lainnya dapat terus ditingkatkan untuk mendukung keberhasilan program ini. 

“Dinas Kehutanan akan terus melakukan inovasi dan pengembangan sehingga manfaat dari demplot kehutanan ini semakin dirasakan oleh masyarakat luas,” pungkasnya. (fit/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *