Isen MulangKalimantan Tengah

Gubernur Tinjau Kerusakan Jalan Lingkar Luar 

55
×

Gubernur Tinjau Kerusakan Jalan Lingkar Luar 

Sebarkan artikel ini
Gubernur Tinjau Kerusakan Jalan Lingkar Luar
PENINJAUAN: Gubernur Kalteng, H. Agustiar Sabran (baju putih) meninjau langsung jalan rusak di Lingkar Luar Palangka Raya, Sabtu (15/3).

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Agustiar Sabran, melakukan peninjauan langsung terhadap kerusakan jalan yang terjadi di kawasan Lingkar Luar Palangka Raya, Sabtu (15/3). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan bahwa perjalanan mudik menuju Hari Raya Idulfitri 1446 H berjalan lancar tanpa adanya kendala berarti, terutama terkait dengan kondisi jalan yang rusak.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur  menyampaikan keprihatinannya mengenai kondisi jalan yang rusak. 

“Kami tidak ingin masyarakat mengalami kesulitan dalam perjalanan mudik, apalagi menjelang Idulfitri. Oleh karena itu, kami berharap kerusakan jalan ini dapat segera ditangani dengan cepat,” ujarnya.

Gubernur menjelaskan bahwa kerusakan jalan di area Lingkar Luar Palangka Raya disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah masuknya air ke jalan, yang menyebabkan terjadinya genangan air dan banjir. Setelah itu, jalan yang terendam air ini semakin rusak akibat lalu lalang kendaraan angkutan berat yang melintas, sehingga memperburuk kondisi jalan tersebut.

“Kami telah berkoordinasi dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalteng untuk segera mengambil langkah-langkah perbaikan. Kami berharap kerusakan ini bisa segera ditangani agar arus mudik tidak terganggu,” lanjut Agustiar.

Sementara itu, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalteng, Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Agung Yudhianto, memberikan keterangan terkait langkah-langkah perbaikan yang tengah dilakukan. Menurut Agung, terdapat empat titik kerusakan parah di jalan Lingkar Luar Palangka Raya yang perlu segera diatasi.

“Upaya yang kami lakukan saat ini adalah untuk mengamankan titik-titik jalan rusak tersebut agar tetap bisa dilalui oleh kendaraan. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menimbun bagian jalan yang rusak, sehingga air tidak menggenang lagi dan lalu lintas tidak terganggu. Setelah kondisi jalan kering dan stabil, kami akan segera melanjutkan dengan pekerjaan pengaspalan,” jelas Agung.

Agung juga menambahkan bahwa pekerjaan perbaikan jalan ini menjadi prioritas utama mengingat pentingnya kelancaran arus mudik bagi masyarakat. Ia mengharapkan agar proses perbaikan ini dapat selesai tepat waktu, sehingga perjalanan masyarakat tidak terganggu, terutama menjelang Hari Raya Idulfitri yang akan datang.

Selain itu, Orang Nomor Satu di Bumi Tambun Bungai itu juga menekankan pentingnya koordinasi antara pemerintah daerah dan pihak terkait, baik itu Balai Pelaksanaan Jalan Nasional maupun pihak kepolisian, untuk mengantisipasi potensi kemacetan yang mungkin terjadi akibat kerusakan jalan ini.

“Kami akan terus memantau perkembangan perbaikan jalan ini dan memastikan bahwa masyarakat bisa mudik dengan aman dan nyaman. Kami juga mengimbau, agar pengguna jalan tetap berhati-hati dan mengikuti rambu-rambu lalu lintas yang ada,” tambah Gubernur.

Perbaikan jalan Lingkar Luar Palangka Raya diharapkan, dapat selesai sebelum Hari Raya Idulfitri, sehingga masyarakat yang akan mudik ke kampung halaman bisa melakukannya dengan lancar tanpa hambatan yang berarti. 

“Pemprov Kalteng berkomitmen untuk terus memperbaiki infrastruktur jalan di daerah ini demi kenyamanan dan keselamatan masyarakat,” tutupnya. (ifa/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *