PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, melibatkan orang tua siswa dalam upaya menyukseskan gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang untuk wilayah Kalimantan Tengah yang diluncurkan Mendikdasmen, Jumat (9/5) lalu.
“Pemerintah Kota Palangka Raya sangat mendukung program-program yang digagas oleh Kementrian Pendidikan. Khususnya dalam upaya membangun generasi muda yang unggul dan berkarakter,” ucapnya.
Zaini mengatakan, bahwa pihak sekolah agar menyampaikan kepada orang tua murid terkait gagasan Kementerian Pendidikan. Bahwa gerakan tersebut merupakan kolaborasi sekolah dan orang tua dalam menanamkan nilai-nilai positif pada anak.
Wakil Wali Kota juga memberikan instruksi kepada Dinas Pendidikan untuk menyusun strategi ataupun panduan terkait pelaksanaan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, baik untuk pihak sekolah maupun para orang tua.
Zaini mengatakan, tujuh kebiasaan tersebut adalah bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat dan tidur tepat waktu.
“Di sini ada kolaborasi antara sekolah dan orang tua. Misalnya, bangun pagi dan tidur di waktu yang tepat merupakan peran orang tua. Kemudian beribadah, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar dan bermasyarakat bagi anak bisa di fasilitasi sekolah dan orang tua,” jelasnya.
Pria nomor dua di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya itu mengatakan, program Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat tersebut merupakan bagian upaya peningkatan kualitas pendidikan di Kalteng, termasuk Kota Palangka Raya. Kemudian, juga merupakan langkah strategis untuk mewujudkan generasi emas Indonesia tahun 2045.
Lebih lanjut, gerakan yang digagas Kemendikdasmen tersebut bertujuan untuk membentuk karakter positif, mengembangkan keterampilan sosial, meningkatkan prestasi akademik, menanamkan kepedulian pada lingkungan, mendorong kemandirian dan meningkatkan kreativitas serta inovasi pada anak-anak.
Gerakan tersebut akan diimplementasikan di berbagai jenjang pendidikan, mulai dari PAUD hingga SMA, melalui kegiatan belajar-mengajar, budaya sekolah dan kegiatan masyarakat.
“Untuk itu, Pemerintah Kota Palangka Raya sangat mendukung program-program yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, khususnya dalam upaya membangun generasi muda yang unggul dan berkarakter,” pungkasnya. (ter*/abe)