Uncategorized

Pendidikan Keuangan Penting Diajarkan Sejak Dini

15
×

Pendidikan Keuangan Penting Diajarkan Sejak Dini

Sebarkan artikel ini
Siti Nafsiah. Foto Hardi/PE

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah, Siti Nafsiah menyampaikan, pentingnya pendidikan keuangan bagi anak sejak usia dini. Ia menyampaikan, bahwa kebiasaan menabung dan memahami pengelolaan keuangan sejak kecil akan memberikan dampak positif bagi masa depan anak.

“Mendidik anak tentang keuangan bukan hanya sekadar mengajarkan mereka tentang uang, tetapi juga tentang nilai kerja keras, disiplin, dan perencanaan,” ucapnya, Minggu (6/7/2025).

Ia menambahkan, bahwa pemahaman ini akan membantu anak-anak dalam membuat keputusan keuangan yang bijak di masa depan, menghindari jebakan utang, dan mencapai tujuan finansial mereka.

Oleh karena itu, ia mendorong para orang tua untuk mengambil peran aktif dalam memberikan edukasi keuangan kepada anak-anak mereka.

“Orang tua dapat mengajarkan anak-anak mereka tentang menabung, berinvestasi, dan membedakan antara kebutuhan dan keinginan,” jelasnya.

Ia menyarankan, agar orang tua melibatkan anak-anak dalam pengelolaan keuangan rumah tangga, seperti mencatat pengeluaran dan merencanakan anggaran.

“Dengan memberikan pendidikan keuangan sejak dini, kita dapat membantu anak-anak kita untuk memiliki masa depan yang lebih cerah dan terbebas dari masalah keuangan,” pungkasnya. (rdi/rdo) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *