Isen Mulang

Diskominfosantik Perkenalkan Asisten Digital sebagai Wajah Baru Pemprov Kalteng

28
×

Diskominfosantik Perkenalkan Asisten Digital sebagai Wajah Baru Pemprov Kalteng

Sebarkan artikel ini
Diskominfosantik
Plt Kepala Diskominfosantik Kalteng, Rangga Lesmana. Foto: IST

PALANGKA RAYA – Plt Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Rangga Lesmana memimpin Rapat Sinkronisasi Data Aplikasi Kartu Huma Betang di Aula Kanderang Tingang, Diskominfosantik, Senin (21/7/2025).

Rapat tersebut dilaksanakan sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan dan implementasi Aplikasi Kartu Huma Betang yang dirancang untuk menjadi identitas layanan digital terintegrasi bagi seluruh perangkat dan masyarakat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng.

Rangga menjelaskan, Huma Betang Center merupakan wujud transformasi digital Kalteng yang mengangkat nilai-nilai lokal sebagai fondasi.

“Dengan infrastruktur digital yang terintegrasi, kehadiran asisten AI, seperti Kalina serta sistem pemantauan media berbasis kecerdasan buatan, Kalimantan Tengah kini memiliki fondasi yang kuat untuk menjadi provinsi digital yang inklusif dan tangguh,” ucapnya.

Lebih lanjut, dirinya menegaskan, bahwa transformasi digital ini akan menjadi warisan strategis bagi generasi mendatang, terlebih dengan dukungan penuh dari Gubernur Kalteng.

Huma Betang merupakan pusat inovasi dan digitalisasi layanan publik yang mengintegrasikan seluruh perangkat daerah (OPD), masyarakat dan pimpinan daerah dalam satu platform terpadu.

Filosofi dasar dari Huma Betang adalah keterbukaan, kolaborasi dan keberagaman. Teknologi ini menggunakan HMBC App (Web & Mobile) yang terintegrasi dengan AP Gateway, serta didukung oleh sistem pemantauan, pusat data, asisten AI Kalina, dashboard OPD dan sumber data asli dari masing-masing OPD.

Aplikasi Huma Betang Mobile dirancang sebagai superapp yang menyatukan seluruh layanan publik dalam satu aplikasi yang mudah diakses langsung dari genggaman warga.

Aplikasi ini terintegrasi langsung dengan sistem informasi dan basis data OPD, diperkuat oleh teknologi AI dan Machine Learning untuk mengotomatisasi proses layanan publik.

Keunggulan aplikasi ini mencakup akses cepat dan aman, outomasi proses berbasis AI, kemudahan bagi masyarakat serta sistem keamanan yang andal.

Menurut Rangga, Kalina sendiri merupakan asisten digital berbasis AI yang menjadi garda depan interaksi antara masyarakat dan sistem Huma Betang Center.

Kalina memiliki berbagai fungsi utama, antara lain menerima dan menindaklanjuti aspirasi atau pengaduan masyarakat, melakukan verifikasi identitas untuk pembaruan data (NIK, STNK, KK dan lainnya noob), memberikan akses ke berbagai layanan digital tanpa harus datang ke kantor dan menyediakan informasi 24 jam secara real-time. Juga memiliki keunggulan pada respons cepat berbasis AI & Natural Language Processing (NLP), integrasi langsung dengan OPD serta sistem verifikasi dan keamanan yang tersentralisasi.

Selain itu, sistem Smart Media Monitoring memungkinkan pendeteksian isu dan sentimen publik secara real-time melalui analisis sentiment, pemetaan isu, deteksi tokoh dan instansi, peringatan dini serta pemantauan data real-time.

Sistem ini menyaring ribuan berita dan percakapan di media sosial setiap hari, untuk mengidentifikasi informasi penting yang mendukung pengambilan kebijakan dan respons cepat pemerintah. Seluruh sistem ini terhubung dengan Huma Betang Center untuk respons lintas OPD secara terkoordinasi.

Pemprov Kalteng menetapkan, tujuan besar untuk mewujudkan Kalteng sebagai Provinsi Digital Berbasis Kearifan Lokal Huma Betang, melalui integrasi berbagai database strategis, diantaranya Database Kependudukan meliputi data penduduk terpadu, data migrasi, kepemilikan KTP dan KK, penerima bantuan sosial, status kependudukan serta kesehatan penduduk. (ter/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *