PALANGKA RAYA – Legislator DPRD Kalimantan Tengah, Sirajul Rahman memberikan apresiasi tinggi, terhadap langkah tegas Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran dalam menertibkan angkutan Over Dimension Over Loading (ODOL).
Ia menilai tindakan tersebut sebagai langkah antisipatif yang penting, untuk mencegah kerusakan infrastruktur jalan di Kalimantan Tengah.
“Kerusakan infrastruktur jalan di Kalteng akibat ODOL sudah menjadi fakta yang tak bisa diabaikan. Jalan-jalan rusak bukan hanya mengganggu kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga merugikan negara dalam hal biaya perawatan dan perbaikan,” ucapnya, Senin (21/7/2025).
Sirajul menambahkan, bahwa penertiban ODOL bukan hanya sekadar penegakan hukum, tetapi juga bentuk tanggung jawab pemerintah dalam melindungi aset negara dan memastikan keselamatan masyarakat. Truk-truk yang melebihi kapasitas muatannya berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas yang dapat menimbulkan korban jiwa dan kerugian materiil.
“Langkah tegas Gubernur patut diapresiasi, hal ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam membangun infrastruktur yang berkelanjutan dan bertanggung jawab,” tegasnya.
Lebih lanjut, Sirajul berharap penertiban ODOL dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan. Ia juga menekankan pentingnya sosialisasi dan edukasi kepada para pengusaha angkutan agar mereka memahami dampak negatif ODOL dan menaati aturan yang berlaku.
“Sosialisasi dan edukasi juga penting agar para pengusaha angkutan memahami aturan dan dampak negatif ODOL. Dengan kolaborasi semua pihak, kita bisa mewujudkan infrastruktur jalan yang baik dan aman di Kalimantan Tengah,” pungkasnya. (rdi/rdo)