Lamandau

Upaya Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Bupati Lamandau Salurkan Bantuan Beras

67
×

Upaya Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Bupati Lamandau Salurkan Bantuan Beras

Sebarkan artikel ini

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau melalui Dinas Ketahanan Pangan menyalurkan bantuan pangan berupa beras kepada warga Kelurahan Nanga Bulik untuk alokasi bulan Juni dan Juli 2025. 

Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra, Rabu (23/7) kemarin.

Penyaluran ini merupakan bagian dari program nasional ketahanan pangan yang bertujuan meringankan beban masyarakat, khususnya warga kurang mampu, di tengah tantangan ekonomi saat ini.

“Bantuan ini adalah bentuk nyata perhatian pemerintah terhadap masyarakat. Kami berharap bantuan beras ini bisa membantu memenuhi kebutuhan pokok keluarga penerima manfaat,” ujar Rizky dalam sambutannya.

Kegiatan penyaluran berlangsung di halaman kantor Kelurahan Nanga Bulik dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Lamandau, Camat Bulik, serta aparat kelurahan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Mereka turut memastikan proses distribusi berjalan lancar, tertib, dan tepat sasaran.

Bupati juga mengingatkan agar bantuan ini digunakan sebaik-baiknya oleh warga. “Jangan disia-siakan. Ini adalah bentuk dukungan pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan di tingkat lokal,” tambahnya.

Bantuan pangan berupa beras ini diberikan kepada ratusan kepala keluarga di Kelurahan Nanga Bulik yang telah terdata sebagai penerima manfaat. Penyaluran akan terus dilakukan secara bertahap ke wilayah-wilayah lain di Kabupaten Lamandau.

Dinas Ketahanan Pangan Lamandau menyatakan pihaknya akan terus memantau dan mengevaluasi proses distribusi agar bantuan benar-benar sampai kepada yang membutuhkan. (han/rdo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *