Dalam Rangka Harjad Kabupaten Sukamara
SUKAMARA – Bupati Sukamara Windu Subagio saat menghadiri secara langsung Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukamara, dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke – 20 Kabupaten Sukamara. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Sidang DPRD Kabupaten Sukamara.
“Alhamdulillah, untuk tahun ini kita bisa merayakan Hari Jadi Kabupaten Sukamara yang kita cintai ini, karena sebelumnya kegiatan untuk merayakan Hari Jadi Kabupaten Sukamara sempat tidak dilaksanakan karena pasca pandemi Covid-19,” ucap Windu, di Aula Sidang DPRD Sukamara.
Dalam kesempatan itu Windu mengutarakan bahwa momentum peringatan hari Jadi merupakan refleksi bagi pemerintah daerah Kabupaten Sukamara dalam mengevaluasi kinerja penyelenggaraan Pemerintahan, agar senantiasa sejalan dengan program pembangunan demi mewujudkan cita-cita bersama, yaitu menjadikan kehidupan dan masa depan masyarakat Sukamara lebih maju.
“Jadi momentum peringatan Hari Jadi ini merupakan refleksi bagi pemerintah daerah Kabupaten Sukamara dalam mengevaluasi kinerja penyelenggaraan Pemerintahan, sehingga sejalan dengan program pembangunan untuk mewujudkan cita-cita bersama, yakni menjadikan kehidupan serta masa depan masyarakat maju dan lebih baik lagi,” terangnya.
Disamping itu juga, Windu mengucapkan kata terima kasih kepada pendahulu Sukamara atas jasa dan pengabdian terbaik kepada Kabupaten Sukamara yang kita cintai dan banggakan ini. Dia juga mengatakan rasa cinta dan bangga terhadap daerah ini harus termanifestasi dalam bekerja dengan ikhlas sesuai dengan potensi dan profesi kita masing-masing.
“Tentunya saya sangat berterima kasih kepada pendahulu Sukamara atas jasa dan pengabdian terbaik kepada Kabupaten Sukamara yang kita cintai dan banggakan ini,” tandasnya.(*iza/jun)