Polri Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi
PALANGKA RAYA – Rektor UPR Dr Andrie Elia memberikan apresiasi kepada lembaga kepolisian secara khusus Kepolisian Daerah Provinsi Kalteng hingga ke tingkat Polsek, atas kinerjanya yang selalu memberikan terbaik untuk masyarakat.
“Dihari peringatan HUT Bhayangkara ke-76 ini, saya mengapresiasi kinerja anggota polisi di Kalteng. Yang telah memberikan pelayanan kepada masyarakat secara baik dan penuh tanggung jawab,” ucapnya.
Dirinya juga mengharapkan, polri terus membenahi diri dan meningkatkan SDM anggotanya baik secara kualitas pendidikan dan skil dalam melaksanakan tugasnya.
“UPR akan selalu mendukung langkah polri dalam mengembangkan dirinya. Bahkan kita ada beberapa kerja sama dengan Polda Kalteng untuk meningkatkan kualitas pendidikan SDM polri. Kita akomodir jika ada anggota polri yang berkuliah di UPR,” ujarnya.
Dirinya juga menyampaikan, Polri adalah lembaga yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Akan banyak persoalan yang akan dihadapi anggota kepolisian.
Selain persoalan tersangkut hukum positif dan juga perdata, juga akan ada beberapa persoalan yang bisa keamanan yang dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
“Disini lah dituntut bahwa anggota polisi harus memiliki skill dan pengetahuan yang baik. Bagaimana petugas menghadapi dan menyelesaikan permasalahan yang ditemui di masyarakat dengan baik. Mengayomi dan turut mengedukasi masyarakat,” imbuhnya. (rul/abe)