SAMPIT – Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Agus Seruyantara mendukung kegiatan bazar usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Harati, di halaman Stadiun 29 November Sampit.
“Dengan ada nya bazar Harati tersebut, para pedagang sangat terbantu dan masyarakat sangat antusias datang utk hadir dan berbelanja,” kata Agus, Minggu (19/6).
Disampaikan Politisi PDIP tersebut, dengan demikian pereekonomian masyarakat akan bergerak, pasca pandemi covid-19 yang melanda selama dua tahun terakhir.
Namun di sisi lain, Agus menekankan agar pemkab bisa menyediakan tempat yang memadai untuk kegiatan bazar atau pameran tersebut.
“Karena untuk halaman Stadiun tempat kegiatanya terdapat genangan air dan jalanya becek, ketika turun hujan, ini harus menjadi perhatian,” ucapnya.
Ditambahkan Agus, masyarakat Kotim sangat menrindukan kegiatan-kegiatan yang termpat berkumpul orang banyak. Karenanya ke depan, pemerintah harus mempersiapkan secara matang, untuk kenyamanan para pedagang dan masyarakat yang berkunjung. (wij)