/

Pemkab Akan Evaluasi Tekon yang Tidak Lulus Tes

JUMPA PERS : Bupati Kotim, H Halikinnor saat jumpa pers, Minggu (3/6) malam. (WIJ/PE)
JUMPA PERS : Bupati Kotim, H Halikinnor saat jumpa pers, Minggu (3/6) malam. (WIJ/PE)

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), H Halikinnor, menjelaskan pemkab bakal mengevaluasi ulang para tenaga kontrak (tekon) yang tidak lulus tes seleksi.

Dalam jumpat pers, Minggu (3/6) malam, Bupati menekankan, pihaknya sudah jauh-jauh hari memikirkan bagaimana nasib sejumlah tekon yang  tidak lulus.

“Masih kita persiapkan dalam satu pekan ke depan.  Intinya, kami tidak ingin sebuah sekolah tutup hanya karena tidak ada gurunya, karena guru tekon tidak lulus,” kata Halikinnor.

Halikinnor menegaskan, sebenarnya pemkab tidak ingin melakukan evaluasi tersebut, namun hal itu harus tetap dilakukan karena aturan yang mengharuskannya,” ungkap Bupati.

Ditambahkan Bupati, khusus tenaga guru, pemkab mewacanakan  agar mereka yang tidak lulus bisa dijaikan tenaga honor yang digaji melalalui BOS.

Lanjut Bupati, saat ini BKPSDM mulai melakukan pendataan ulang terkait berapa kebutuhan tekon yang masih kurang, sehingga bisa dilakukan evaluasi kembali. (wij/jun)

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.