PALANGKA RAYA – Korban tabrak lari yang terjadi di Jalan Tjilik Riwut Km. 2, Kota Palangka Raya, Rabu (6/7) malam ternyata seorang pendamping Wakil Ketua II DPRD Lamandau. Pria tersebut bernama Gara (44) yang meninggal dunia dilokasi kejadian setelah tertabrak ketika menyebrang jalan.
Warga Lamandau ini diketahui mendampingi Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Lamandau Martinus yang sedang melakukan kunjungan dinas di Palangka Raya.
Kasatlantas Polresta Palangka Raya, Kompol Feriza Winanda Lubis mengatakan, kejadian berawal pada saat korban berjalan kaki dengan niat hendak menyeberang jalan dari warung ke hotel.
Namun, pada saat korban di tengah jalan. Tiba-tiba korban tersenggol oleh seorang pengendara sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi KH 3032 YI, yang dikendarai oleh IH (21) yang melaju dari arah Bundaran Besar menuju arah Tangkiling.
“Akibatnya korban terlempar ke jalur sebelah kanan atau ke jalur dari arah Tangkiling menuju Bundaran Besar,” katanya, pada saat dikonfirmasi, Kamis (7/7).
Dari arah yang berlawanan, terdapat satu unit SUV merk Toyota Fortuner dengan nomor polisi KH 1409 HC, yang dikemudikan oleh RB (19).