Pria 60 Tahun Ditemukan Tewas di Penginapan

TERBARING: Tampak anggota Polres Gumas sedang mengidentifikasi jasad korban yang sedang terbaring kaku di tempat tidurnya di penginapan di Kecamatan Kurun , Rabu (22/6). (SEPANYA/PE)
TERBARING: Tampak anggota Polres Gumas sedang mengidentifikasi jasad korban yang sedang terbaring kaku di tempat tidurnya di penginapan di Kecamatan Kurun , Rabu (22/6). (SEPANYA/PE)

KUALA KURUN – Seorang pria berusia 60 tahun ditemukan warga dalam kondisi sudah tak bernyawa di dalam kamar penginapan yang ada di Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Rabu (22/6) sekitar pukul 14.30 WIB.

Korban tersebut diketahui bernama Hadi (60) warga Kediri, Provinsi Jawa Timur dan informasinya ia  sudah menyewa penginapan tersebut diperkirakan selama tiga bulan. Menurut pengelola penginapan berinisial N (37) menuturkan, kala itu korban sering mengeluh sakit dan kebetulan hari ini ia tidak seperti hari-hari biasanya yang bangun pagi, untuk minum kopi di warung depan penginapan. Karena itulah,  pengelola pun mulai curiga

“Kami sudah mulai curiga sebab di depan kamarnya ada sandal dan didalam kamarnya kipas angin masih hidup, lalu ada sebagian dari kami ada yang mengetahui nomor dia dan langsung menghubungi ke telephonnya namun tidak ada jawaban, dan memang korban sebelumnya pernah mengeluh sakit,” ujarnya.

Setelah itu, dirinya pun memanggil tetangga agar mendorong pintu yang posisinya terkunci. Akhirnya, setelah pintu kamar tempat korban terbuka dan ternyata ia pun sudah tak bernyawa.

“Disitu sebagian dari kami langsung menghubungi petugas dari Polres Gumas untuk menyelediki penyebab korban meninggal dan sekarang korban sudah dievakuasi,” terang dia.

Sementara itu, Kapolres Gumas, AKBP Irwansah melalui Kasat Reskrim, AKP Jhon Digul Manra membenarkan peristiwa penemuan mayat tersebut.

“Ya benar mas dan korban sudah dievakuasi ke RSUD Kurun, untuk dilakukan visum et revertum,” pungkas dia. (nya/jun)

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.