KUALA KAPUAS – Beredar video dalam rekaman CCTV yang memperlihatkan sepasang sejoli kedapatan sedang berada dalam toilet umum di salah satu taman di wilayah Kabupaten Kapuas, beberapa waktu lalu. Diduga keduanya melakukan perbuatan tidak terpuji.
Dengan beredarnya rekaman tersebut, membuat Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, angkat bicara. Ia meminta kepada pihak Satpol PP Kabupaten Kapuas agar memperketat patroli di wilayah taman dalam Kota Kuala Kapuas.
“Nanti kita minta Satpol PP untuk dapat melakukan patroli lebih ditingkatkan lagi, sehingga kejadian seperti yang ada di video tersebut tidak terulang kembali,” ucap Erlin Hardi.
Ia sangat menyayangkan apa yang dilakukan oleh kedua remaja tersebut. Perilaku seperti itu tegasnya, jangan sampai terulang lagi.
“Yang jelas apapun alasannya sangat tidak pantas, dimana keduanya kedapatan berduaan didalam toilet yang ada di taman. Dimana merupakan tempat umum,” jelasnya.
Tidak hanya itu, kedepannya selain pengawasan melalui dinas terkait pihaknya akan terus melakukan pengontrolan dibeberapa tempat lainnya, yang dianggap menjadi tempat nongkrong anak muda, demi mencegah adanya hal yang serupa.
Diketahui, video tersebut beredar sejak tanggal 23 Maret 2024 lalu. Dengan durasi video 1 menit 33 detik yang diunggah oleh akun Facebook Umpat Ba Kasak. (alx/cen)