
BANJIR ROB: Terlihat air menggenangi jalan di kawasan pasar di Kuala Kapuas. FOTO: ALX
KUALA KAPUAS – Banjir rob melanda sejumlah wilayah Kabupaten Kapuas. Daerah yang terkena banjir yaitu di Jalan Tandean, Sudirman, Kapuas, Pulau Telo dan beberapa tempat di pinggiran daerah aliran sungai (DAS) Kapuas.
Banjir rob ini diprediksi terjadi beberapa hari kedepan. Olehnya, masyarakat Kapuas diimbau untuk selalu waspada, sehingga mencegah ada hal yang tidak diinginkan terjadi saat terjadinya banjir rob.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Ahmad Saribi, meminta masyarakat untuk waspada terhadap adanya banjir rob.
“Banjir rob ini terjadi pada malam hari, sehingga diharapkan masyarakat untuk waspada dengan adanya binatang yang berbahaya dan hal lainnya,”ucapnya, Senin (16/12) kemarin.
Ia mencontohkan, rob sempat melanda pada tahun 2014 yang mengakibatkan beberapa wilayah Kapuas terendam air cukup tinggi terutama di daerah pinggiran atau dekat Sungai Kapuas dan tepi pantai Laut Jawa.
“Kalau dilihat banjir rob ini tidak menghambat aktivitas masyarakat, namun untuk jam istirahat sedikit terganggu, jadi diharapkan agar barang-barang berharga disimpan ditempat yang aman,” imbaunya.
Banjir rob ini diakibatkan air laut pasang dengan cepat meninggi dan pasang turun air mengalir yang lambat, dikarenakan drainase dipenuhi sampah. (alx)