PALANGKA RAYA – Pemerintah kota Palangka Raya melalui Satuan Polisi Pamong Praja menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Persiapan Pengamanan Perayaan Natal tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 di Ruang Rapat Raputama Endra Dharmalaksana Polresta Palangka Raya.
Menurut Berlianto Kepala Satpol PP dalam menyambut nataru tahun ini, pihaknya sudah mempersiapkan anggota yang akan berjaga di pos pemantauan lalu lintas yang sudah disediakan.
“Terkait hasil rapat nataru, Satpol PP menugaskan 24 anggota, dengan pembagian di pos terpadu bundaran besar itu delapan orang, pos pengamanan KM. 31 bukit batu itu empat orang, pos pelayanan bandara empat orang dan pos pelayanan mahir mahar delapan orang,” kata Berlianto saat dihubungi tim media Palangka Ekspres, Jumat (20/12/24).
Berlianto juga mengungkapkan kegiatan itu akan terus mereka maksimalkan untuk menjaga arus lalu lintas tetap berjalan dengan lancar dan menjamin keamanan serta ketertiban bagi masyarakat pada masa menyambut nataru.
“Kegiatan penjagaan itu akan dilaksanakan mulai 21 desember sampai dengan 2 januari 2025, dengan memberlakukan sistem shift dua kali dalam penjagaan itu,” pungkasnya.(hms)