
PENCOBLOSAN: Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng nomor urut 4, Abdul Razak dan Sri Suwanto (ASRI). Foto: Hardi/PE
PALANGKA RAYA – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 4, Abdul Razak dan Sri Suwanto (ASRI), melakukan pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) berbeda.
Calon Gubernur Kalimantan Tengah, Abdul Razak, melakukan pencoblosan di TPS 06 Kelurahan Menteng Kota Palangka Raya, sedangkan Calon Wakil Gubernur Kalteng Sri Suwanto melakukan pencoblosan TPS 56, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya.
Terkait hal itu, Abdul Razak menyampaikan, optimis menang dalam pemilihan Gubernur Kalimantan Tengah.
“Kalau optimis itu boleh-boleh saja, asal jangan juga mengatakan pasti menang, hal itu namanya takabur, jadi kita mengalir saja dan tetap optimis,” ucapnya, Rabu (27/11/2024).
Sementara itu, Sri Suwanto melihat pelaksanaan di TPS 56 cukup bagus. KPPS juga melayani dengan ramah. Semoga semua proses ini bisa selesai dengan baik. Saya mengajak masyarakat untuk menjaga semangat pesta demokrasi dengan suasana yang damai dan penuh kegembiraan
Oleh karena itu, siapa pun pasangan yang terpilih adalah putra-putri terbaik Kalimantan Tengah. Mari kita jalani proses demokrasi ini dengan nyaman, aman, dan penuh rasa kekeluargaan.
“Saya juga menekankan pentingnya bersatu kembali setelah pemilu usai. “Setelah proses ini selesai, kita harus bersatu membangun Kalimantan Tengah yang lebih baik kedepannya,” tandasnya.
Semoga pesta demokrasi ini membawa hasil terbaik, untuk kemajuan Kalimantan Tengah. Kehadirannya bersama keluarga di TPS menjadi simbol komitmen terhadap nilai-nilai demokrasi dan persatuan. (rdi)